PB PORDI Akan Gelar Turnamen Domino Internasional di Makassar

Ilustrasi. Permainan domino/Foto: PB PORDI

Makassar, rajawalinet.co – Pengurus Besar Perkumpulan Olahraga Domino Indonesia (PB PORDI) bersiap menggelar turnamen domino bertaraf internasional bertajuk Open Tournament Domino Makassar 2025. Turnamen ini akan diselenggarakan pada 12–13 April 2025 di Telkom Indoor Tennis Court, Makassar, Sulawesi Selatan.

Ajang ini bukan sekadar kompetisi lokal. PB PORDI bekerja sama dengan platform permainan global, Higgs Games Island, untuk menghadirkan turnamen yang akan melibatkan peserta dari dalam dan luar negeri. Turnamen ini mengusung semangat pelestarian budaya sekaligus pengembangan domino sebagai olahraga intelektual yang menjangkau dunia.

Ketua Umum PB PORDI, Andi Jamaro Dulung, menjelaskan bahwa tujuan utama dari turnamen ini adalah mengangkat permainan domino tradisional Indonesia ke panggung internasional. “Kami ingin menjadikan domino sebagai olahraga intelektual terbesar yang terbuka bagi dunia, dan turnamen ini adalah langkah nyata ke arah itu,” ujar Andi dalam keterangan pers yang diterima redaksi, Senin (7/4/2025).

Turnamen ini mengadopsi format inovatif berupa kualifikasi online, dilanjutkan dengan kompetisi offline dan final yang mempertemukan para pemain terbaik dari berbagai negara. Baik peserta lokal maupun internasional akan mengikuti format yang sama.

Andi juga menekankan bahwa domino tidak sekadar permainan santai. “Domino adalah warisan budaya yang sarat strategi, perhitungan matematika, dan pemikiran filosofis. Ini adalah olahraga intelektual sejati,” tambahnya.

Menurut data yang disampaikan, di Indonesia saja terdapat sekitar 120 juta orang dewasa yang memainkan domino secara aktif, mewakili lebih dari 60% populasi dewasa. Sementara itu, permainan ini juga memiliki basis penggemar besar di negara-negara Asia Tenggara dan Timur Tengah, seperti Malaysia, Filipina, dan Arab Saudi, serta lebih dari 20 negara lainnya.

Bahkan, menurut International Domino Sports Alliance (IDSA), turnamen domino resmi telah diadakan di setidaknya 30 negara, dengan lebih dari 5 juta partisipan kumulatif.

Melihat besarnya potensi ini, Higgs Games Island menyatakan komitmennya untuk membangun platform permainan kasual terbesar di Indonesia. Mereka juga telah mengantongi izin resmi sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE), sebagai bentuk kepatuhan terhadap regulasi nasional.

Melalui kejuaraan ini, PB PORDI dan Higgs Games Island ingin memperkenalkan domino sebagai olahraga yang bersih dan berprestasi. Turnamen ini juga akan disiarkan langsung melalui platform HIGGS Games Island dan akun media sosial resmi PB PORDI, sehingga dapat dinikmati oleh masyarakat dari seluruh penjuru Tanah Air.

“PORDI dan Higgs Games Island berkomitmen untuk bersama-sama memerangi segala bentuk perjudian dalam permainan domino secara resmi. Kami ingin menjadikan domino sebagai olahraga prestasi berbasis kearifan lokal,” pungkas Andi.